Vietnam Mekong Delta Full Day Tour

Day 2 : 1 Oktober 2015

Pukul 07.45 kami sudah bersiap-siap di lobby hotel menunggu jemputan tur. Bus sudah menjemput sebelum jam 8, dan setelah menjemput peserta yang lain, bus berangkat ke My Tho pukul 08.25.


Chua Vinh Trang, My Tho

Jarak dari Ho Chi Minh City ke My Tho Tourist Boat Station sekitar 70 km dengan waktu tembuh sekitar 2 jam termasuk 1 kali pemberhentian untuk ke toilet di sebuah pusat kerajinan tangan (handicapped) dari kulit telur dan tanduk sapi. Kebanyakan karyawan di sana merupakan korban yang lahir dalam kondisi cacat akibat agent orange, sejenis bubuk kimia beracun semasa perang Vietnam.
Chua Vinh Trang, My Tho

Pukul 10.25 kami sampai di Chua Vinh Trang (Vinh Trang Temple) dan dikasih waktu 20 menit untuk masuk dan berfoto di sana. Terdapat tiga patung besar yang menjadi daya tarik di sana.


Chua Vinh Trang

Dari sana kami menuju tepian sungai Mekong di My Tho Tourist Boat Station. Kurang dari jam 11 kami sudah sampai, dan diarahkan naik boat yang telah disediakan. Grup kami langsung berpindah ke boat, yang tempat duduknya hampir sama dengan jumlah seat di bus.
Chua Vinh Trang

Dengan boat inilah kami berkeliling ke pulau-pulau di tepi sungai Mekong. Tujuan pertama adalah pulau dimana penduduk di sana beternak lebah, dan dijadikan salah satu tujuan wisata. Di sini kami disuguhkan teh dengan madu, jeruk kunci, bee pollen. Sekaligus camilan berupa keripik pisang madu dan permen kacang.
Chua Vinh Trang

Dari sana kami naik lagi ke boat dan diantar ke tempat pembuatan permen kelapa atau yang dikenal dengan Coconut Candy, permen yang hampir sama dengan permen gula kabung khas pulau Bangka. Hanya di sini, ditambahkan berbagai rasa dengan aroma santan yang cukup kental dan tambahan kacang tanah.
Chua Vinh Trang

Di sekitar tempat ini banyak yang menjual berbagai sovenir dari kerajinan kelapa dan tanduk sapi. Puas melihat-lihat (karena tidak ada duit beli, jadi cukup lihat saja) kami diantar ke belakang dengan berjalan kaki, ke sebuah pondok di mana kami menikmati musik tradisional Vietnam dengan sajian buah-buahan segar.

My Tho Tourist Boat Station

Dari sana kami berjalan lagi lebih ke dalam, ke area muara anak sungai Mekong, dari sana kami diajak naik ke kapal yang ukurannya kecil, hanya muat 4 penumpang ditambah 2 orang yang mengayuh kapal ini menyusuri anak sungai sampai ke boat besar kami yang terparkir di tepi sungai Mekong. Sayangnya saat kami menyusuri anak sungai ini, kondisi air sedang surut sehingga airnya sangat keruh dan alirannya sempit, berikut bau rawa-rawa.
Pembuatan permen kelapa

Setelah sampai di boat besar, hari sudah hampir jam 1 siang. Segera kami diantar ke  Con Phung untuk makan siang. Hidangan langsung disediakan begitu kami tiba dan duduk di meja makan  dengan menu nasi, daging, spring rolls, tumis buncis, dan semangkok sop makaroni dengan labu, tanpa disediakan minum. Jika kita ingin memesan minum dan tambahan lauk yang lain, harus bayar masing-masing. Di sini tersedia berbagai menu seperti berbagai jenis seafood, ikan gurame, hingga yang ekstrim seperti daging burung unta, belut, ular, kura-kura, hingga buaya. 
Con Phung

 Restoran ini cukup luas dengan area terbuka seperti taman bunga, kolam buatan, serta kandang penangkaran buaya. Cukup indah menurut saya. Setelah beristirahat, kami kembali naik boat dan diantar kembali ke My Tho Tourist Boat Station, sesampainya di dermaga pukul 15.00 kami diantar pulang kembali ke Ho Chi Minh City. Tetapi yang ikut Two Day Tour akan diantar ke hotel di sekitar sana kemudian besoknya mereka akan ke floating market di Can Tho.



Sampai di boat utama
Kami tiba di Ho Chi Minh City sekitar pukul 17.00, dan sekalian mencari makan Pho Bo, Bo Kho di Pho Quynh karena harganya cukup murah dengan porsi yang besar, sekaligus berjalan di area taman Pham Ngu Lao. Buat yang ingin menjaga kebugaran, bisa memanfaatkan public area di sana yang cukup luas dengan berbagai peralatan olahraga yang bisa dimanfaaatkan secara gratis.


Hoa Nhan, tempat menikmati teh madu yang segar
Dengan kapal kecil menyusuri anak sungai


Tips:
  1. Jika cuaca cukup panas, sediakan payung lipat atau topi
  2. Harga Mekong Delta Full Day Tour adalah 10 USD/pax (include makan siang)
  3. Suasana yang paling bagus saat menyusuri anak sungai adalah waktu pasang.

Untuk memperoleh voucher hotel 200.000 VND dari HotelQuickly, silahkan download aplikasi HQ di sini, kemudian masukkan kode YLIMP pada menu redeem voucher pada aplikasi yang sudah diunduh tadi. Kode YLIMP hanya bisa digunakan jika download aplikasinya di link yang saya tautkan di atas.

<<< Prev : Day 1                          Next >>> Day 3 : Cu Chi Tunnel Tour

No comments:

Do the Best

"Perbuatan baik kadang membutuhkan konsekuensi yang cukup besar. Jika Anda memutuskan untuk melakukannya, jangan pernah sesali hal itu di kemudian hari."