Surya Paloh Dukung Jokowi Lewat "Serangan Udara"



Bakal calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Joko Widodo (kiri) dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh (kanan) melakukan pertemuan di Kantor DPP Partai Nasdem, Jakarta, Sabtu (12/4/2014).
JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) telah resmi berkoalisi dengan Partai Nasdem untuk mendukung Joko Widodo alias Jokowi sebagai calon presiden 2014. 

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mengatakan, pihaknya siap mendukung pencapresan Jokowi dengan kampanye melalui media massa yang dimiliki Paloh. 

"Harus diberdayakan sepenuhnya. Networking yang ada akan digunakan. Kalau bisa serangan darat, laut, dan udara," kata Paloh di Kantor DPP Partai Nasdem, Jakarta, Sabtu (12/4/2014).
 


Namun, sebut Pimpinan Media Group itu, yang terpenting adalah bagaimana Jokowi bisa mendapatkan kepercayaan dari masyarakat untuk bisa memimpin negeri ini. "Tapi yang paling penting mengambil hati masyarakat, mendapatkan kepercayaan masyarakat," kata Paloh. 

Jokowi sendiri enggan mengomentari lebih jauh dukungan yang akan diberikan Partai Nasdem. "Tadi sudah disampaikan Bang Surya, ada laut, darat, dan udara," katanya. 

Sebelumnya, setelah melakukan pertemuan dengan Jokowi di Kantor DPP Partai Nasdem, Paloh menyatakan resmi mendukung sepenuhnya pencapresan Jokowi. Kesepakatan itu diambil sambil menunggu hitungan resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) terhadap hasil Pemilu Legislatif 2014. 

Berdasarkan hasil hitung cepat (quick count), kedua partai ini lolos dari ambang batas parlemen sebesar 3,5 persen. Bahkan, PDI-P menempati urutan teratas. Menurut Paloh, keputusan Partai Nasdem untuk berkoalisi dengan PDI-P karena sama-sama memiliki platform dan garis perjuangan untuk melakukan perubahan serta restorasi bangsa Indonesia menjadi yang lebih baik lagi. 

Selain itu, kata dia, Partai Nasdem juga bertekad untuk membuat Indonesia menjadi Indonesia Hebat sesuai dengan tagline yang diusung PDI-P. Adapun, pertemuan selama sekitar 1 jam itu, turut dihadiri oleh Sekjen PDI-P Tjahjo Kumolo, Sekjen Partai Nasdem Patrice Rio Capella, dan Ketua Bappilu Partai Nasdem Ferry M Baldan.
Sumber: Kompas

Penulis: Dian Maharani
Editor: Erlangga Djumena

No comments:

Do the Best

"Perbuatan baik kadang membutuhkan konsekuensi yang cukup besar. Jika Anda memutuskan untuk melakukannya, jangan pernah sesali hal itu di kemudian hari."